Enjoy cooking
Browse through over
650,000 tasty recipes.
Home » » Cara Buat Kripik Kentang Pedas Manis

Cara Buat Kripik Kentang Pedas Manis

Written By admin on Rabu, 09 Desember 2015 | 22.06

Keripik kentang - enak sekali memang ngemil keripik kentang dengan citarasa pedas manis disaat waktu luang kita. Terlebih lagi ketika cuaca sedang hujan dan sedang malas malasnya untuk melakukan rutinitas ya ngemil adalah salah satu jawabannya.

Di toko khusus yang menjual cemilan menawarkan jajanan yang banyak sekali dan mungkin beberapa diantaranya adalah cemilan kesukaan kamu, padahal jika kalian mau bisa loh membuatnya sendiri dirumah. Nah dalam edisi kali ini saya akan berbagi resep dan cara membuat keripik kentang pedas manis yang bisa kalian praktekkan dirumah.

Keripik kentang pedas manis enak


keripik kentang pedas manis

Bahan yang dibutuhkan


  • 500 gr kentang
  • 1 ruas lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • minyak secukupnya


Bumbu pedas manis


  • 4 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah cabai merah
  • 5 buah cabai rawit merah
  • garam dan gula secukupnya
  • 3 biji asam jawa, buang bijinya
  • air secukupnya


Cara membuat keipik kentang pedas manis enak


  • Pertama silahkan kupas kentang dan kemudian di iris tipis menggunakan alat khusus membuat kripik. Jangan lupa potongan irisan kentang harus langsung jatuh kedalam ember air agar warnanya tidak membiru.
  • Selanjutnya cuci kentang sampai bersih dan kemudian silahkan digoreng kedalam minyak panas sampai matang, jangan sampai gosong. Angkat dan tiriskan.
  • Langkah berikutnya adalah menumis bumbu halus sampai matang, masukkan kedalamnya daun salam serta lengkuas dan tambahkan gula, garam secukupnya. Tambahkan air matang jika bumbunya dirasa kurang encer.
  • Masak bumbu tersebut sampai menjadi kental, kemudian matikan nyala api. Setelah itu masukkan keripik kentang yang telah digoreng sebelumnya kedalam wajan, aduk aduk sampai merata dan diangin anginkan.
  • Masukkan kedalam toples dan keripik kentang pedas manis ini siap untuk dicicipi.


Baca juga : Cara membuat sup daging sukiyaki jepang yang lezat

Nah bagaimana mudah sekali bukan caranya membuat keripik kentang yang pedas manis dan dijamin enak ini. Semoga harimu menyenangkan dan selamat mempraktekkan.


SHARE

About admin

0 komentar :

Posting Komentar